Rabu, 20 Februari 2013

Aksi Bersih SDIT Adzkia 1 Padang






Hujan baru saja reda, tinggal dinginnya hawa bertemankan tetes-tetes air yang jatuh dari dedaunan hijau yang menghampar di lingkungan sekolah SDIT Adzkia 1. Siswa kelas 1 hingga 5 melakukan kegiatan aksi bersih, membersih taman kelas masing-masing. Ini merupakan kegiatan rutin. Sebenarnya pada hari Kamis (20/2) ini kelas 4 dan 5 kegiatan senam pagi, tapi karena lapangan basah, kegiatan senam ini dialihkan ke aksi bersih di taman kelas masing-masing.



ini, didukung kerjasama antara, kepala sekolah, wakil, wali kelas dan seluruh siswa. Semuanya saling mendukung untuk membentuk karakter warga sekolah yang senantiasa bersih.

Siswa-siswa pun senang dengan kegiatan positif ini. Karena disini mereka diuji kekompakannya. Kelas mana yang kompak, maka kelas itu juga yang akan mengharumkan nama kelasnya. Ustadz ustadzah wali kelasnya juga demikian, dianjurkan untuk memberikan teladan, memberikan contoh sebelum memberikan perintah serta mampu memotivasi siswa itu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

GURU KREATIF

GURU KREATIF Oleh : Husni S, Ag.  S enin   11 Rabi’ul Akhir 1441 H,   bertepatan dengan 9 Desember 2019, merupaka...