Jumat, 08 Maret 2013

Integrasi Lingkungan Dalam Kegiatan Mentoring

Lingkungan adalah tempat dimana kita tinggal, menghirup udara, menginjakkan kaki, dan mencari nafkah. Jika lingkungan baik, maka kebaikan itu akan memberikan pengaruh yang baik kepada orang yang menghuninya, jika lingkungan itu kotor, maka seperti itu pulalah watak serta sifat orang-orang yang menghuninya. Di sekolah, semua pembelajaran harus dikait eratkan dengan lingkungan. Karena belajar di lingkungan yang asri, membuat warga sekolah segar untuk menyampaikan dan mendapatkan ilmu. Untuk itu lingkungan yang bersih harus dijaga.

Ustadz Aswandi yang bertindak sebagai mentor kelas 5 Raudhah 1, menyisipkan sebagian menit waktu mentoring untuk melaksanakan kegiatan aksi bersih di taman kelas Gedung Madinah. Kegiatan gotong royong ini dilaksanakan rutin setiap bulan pada kelompok mentoring ini.

Muhammad Zydan, Salah seorang siswa kelas 5 Raudhah 3 ini menuturkan, ia merasa sangat senang dengan kegiatan aksi bersih ini, karena ini sangat positif untuk menjadikan lingkungan ini bersih. 

"Disamping goro di taman kelas, kami juga melaksanakannya di bank sampah mandiri SDIT Adzkia 1. Di dalamnya kami membersihkan debu-debu, menyusun barang-barang sesuai di raknya. dan lain-lain." Ujar siswa kelas 5 Raudhah 3 mewakili teman mentoringnya.

Ustadz Aswandi, yang juga merupakan ketua tim adiwiyata SDIT Adzkia 1, untuk urusan ini, sangat mewanti-wanti. Karena dia sendiri sedang berusaha keras mewujudkan sekolah ini menjadi sekolah adiwiyata dengan membentuk karakter seluruh warga sekolah sadar, peduli, dan cinta lingkungan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

GURU KREATIF

GURU KREATIF Oleh : Husni S, Ag.  S enin   11 Rabi’ul Akhir 1441 H,   bertepatan dengan 9 Desember 2019, merupaka...